Aku menyukai merah dan hitam itu...Kamu penggemar warna yang aku tidak pernah tahu..Aku menyukai bihun hangat dengan campuran udang dan acar pedas..Kamu penggemar makanan yang tidak pernah aku tahu...Aku menyukai kopi tanpa gula atau boleh juga ditambahkan sedikit creamer didalamnya..kamu penggemar minuman yang aku tidak pernah tahu....Aku menyukai hampir semua aliran musik (sekalipun dangdut,kalau liriknya bagus kenapa tidak)..Kamu setahuku menyukai lagu-lagu jazz...Hanya itukah yang aku tahu dari kamu selain kamu tidak pernah suka kue bolu,cake atau pun tiramizu..
Lantas bagai mana aku bisa mengingatmu?? Sedangkan selama ini aku terlalu sibuk dengan apa yang menjadi kesukaanku,dengan apa yang menjadi hobiku,aku...aku...dan semua serba tentang diriku...Bukankah mencintai itu butuh timbak balik butuh saling mengenali satu dengan yang lainnya? Bukankah seperti itu?..."coz that's exactly how LOVE works??...Aku terlalu sibuk dengan diriku sendiri karena yang aku tahu kamu begitu memprioritaskan apa yang menjadi kemauan dan keinginanku..Maaf..maafkan atas sikapku,egoku dan semua yang harus bisa kau baca tentang aku..tanpa sekalipun aku mencoba menbaca tentang kamu..Kini saat aku mulai mencoba membaca dan memahami tentang kamu,segalanya telah terlambat dan kini kamu memilih menepi bersama dia yang begitu antusias membaca tentangmu yang begitu fasih mengeja satu per satu kesukaanmu,hobimu,kebiasaanmu dan...itu yang tidak pernah sempat dan tidak pernah aku lakukan saat masih menjadi nomor satu dihatimu..maafkan aku..karna mencintaimu tanpa pernah berusaha membaca dirimu..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar